10 Dec 2022, 11:12 AM By : Administrator
Daftar Pembalap TOYOTA GAZOO Racing Untuk Berlaga Mempertahankan Gelar Juara WRC di Musim 2023

TOYOTA GAZOO Racing (TGR) mengumumkan struktur entri pembalap untuk berlaga di event FIA World Rally Championship (WRC) musim 2023.

Di Kejuaraan Dunia Reli (WRC) 2023, TGR akan mengejar gelar juara dunia pembalap dan pabrikan WRC ketiga berturut-turut.

Sementara Takamoto Katsuta dan Aaron Johnston telah dipromosikan ke dalam tim inti TOYOTA GAZOO Racing World Rally Team (WRT), di mana mereka akan berbagi posisi sebagai pembalap ketiga dengan Sébastien Ogier dan Vincent Landais.

Dalam Kejuaraan Reli Jepang, di mana karyawan Toyota berpartisipasi sebagai kepala tim, insinyur, dan mekanik, TGR akan terus mempraktekkan pendekatannya untuk membuat sports car yang lebih baik.

TGR akan melanjutkan upayanya dalam menghadirkan ever-better motorsports-bred cars dan melakukan aktivitas untuk meningkatkan daya tarik dan keberlanjutan olahraga motor.

TGR WRT akan terus mengasah mobil balap melalui kompetisi di semua jenis jalan di seluruh dunia untuk lebih mempromosikan pembuatan mobil-mobil balap yang lebih baik.

Tujuannya adalah untuk memenangkan tiga gelar (produsen, pengemudi, dan co-driver) untuk tahun ketiga berturut-turut di bawah kepemimpinan Jari-Matti Latvala.

Melanjutkan persaingan tahun 2022, TGR WRT akan mengikuti kelas Rally1 yang merupakan kategori teratas WRC.

Takamoto Katsuta dan Aaron Johnston yang berkompetisi sebagai bagian dari WRC Challenge Program pada tahun 2022 bersama TOYOTA GAZOO Racing World Rally Team Next Generation, telah dipromosikan sebagai pembalap TGR untuk musim 2023.

Mereka akan berbagi posisi mengemudikan mobil ketiga bersama tim Sébastien Ogier dan Vincent Landais.

Daftar pembalap TGR WRT untuk WRC musim 2023 adalah:

- Kalle Rovanperä (Finlandia) dan Jonne Halttunen (Finlandia)

- Elfyn Evans (Inggris) dan Scott Martin (Inggris)

- Sébastien Ogier (Prancis) dan Vincent Landais (Prancis)

- Takamoto Katsuta (Jepang) dan Aaron Johnston (Irlandia)