01 Oct 2022, 11:10 AM By : Administrator
Pereli TOYOTA GAZOO Racing Raih Juara Pertama Reli Selandia Baru 2022 Sekaligus Menjadi Juara Dunia Termuda WRC

Kalle Rovanperä menjadi juara dunia termuda kompetisi Kejuaraan Dunia Reli atau FIA World Rally Championship (WRC) pada usia hanya 22 tahun dan satu hari di musim 2022.

Pembalap TOYOTA GAZOO Racing World Rally Team (TGR WRT) dan co-driver Jonne Halttunen mengamankan mahkota perdana mereka dengan penuh semangat di Reli Selandia Baru 2022.

Meraih gelar juara dunia hanya dalam musim ketiganya bersaing di tingkat tertinggi reli, Rovanperä lebih muda lebih dari lima tahun dari pemegang rekor sebelumnya Colin McRae ketika memenangkan WRC tahun 1995.

Rovanperä telah menjadi pembalap unggulan di tahun pertama regulasi Rally1 Hybrid, dan kemenangannya di Selandia Baru adalah yang keenam musim ini dari balik kemudi GR YARIS Rally1 HYBRID.

Setelah memimpin klasemen sejak memenangkan putaran kedua di Swedia pada bulan Februari, Kalle telah merebut gelar world champion meskipun tersisa dua seri.

Gelarnya adalah gelar WRC kedelapan yang dimenangkan oleh pebalap Toyota dan yang keempat dalam beberapa tahun.

Kalle Rovanperä adalah pembalap Finlandia pertama yang memenangkan kejuaraan selama 20 tahun dan yang pertama melakukannya dengan mengendarai mobil yang dibuat di Finlandia.

Kecepatan yang luar biasa dalam kondisi cuaca yang sulit telah menjadi atribut kunci Rovanperä pada tahun 2022 dan juga merupakan penentu kemenangannya di Selandia Baru, di mana jalan kerikil yang mulus menjadi tuan rumah WRC untuk pertama kalinya dalam satu dekade.

Setelah menyelesaikan hari terpanjang reli pada Jumat dalam kondisi campuran di urutan keempat secara keseluruhan, ia unggul pada hari Sabtu yang basah pada hari ulang tahunnya yang ke-22 untuk mengambil alih keunggulan dan membangun jarak hampir setengah menit.

Minggu tetap dengan trek basah untuk empat tahap terakhir tetapi Rovanperä berhasil memimpin Power Stage sebagai akhir reli.

Hanya diperlukan posisi empat besar untuk mengamankan dua poin bonus tambahan yang dia butuhkan untuk kejuaraan, tetapi dia tetap mencatat waktu tercepat – kesempatan ketujuh memuncaki Power Stage musim ini.

Juara dunia tahun lalu Sébastien Ogier menyelesaikan finish satu-dua untuk tim bersama dengan co-driver Benjamin Veillas pada start keempat mereka di musim 2022.

Bagian dari pertarungan empat pereli yang ketat untuk memimpin di awal reli, Ogier memainkan peran penting bagi rekan satu tim TGR dengan mengambil poin dari rival.

Hasil akhir satu-dua secara keseluruhan, ditambah waktu tercepat pertama dan ketiga dari Power Stage, memastikan tim TGR meningkatkan keunggulan klasemen pabrikan menjadi 81 poin dengan 104 poin tersisa.